Breaking News

Tim Gabungan Stop Kegiatan Tambang Ilegal di Krenggan Tembelok

 

Caption : Tim Gabungan Kepolisian, TNI dan POLPP Bangka Barat, melakukan penertiban tambang ilegal di kawasan perairan laut Krenggan Tembelok Mentok Bangka Barat.

KOPI - Mentok, Bangka Barat, Tim Gabungan dari unsur Kepolisian, TNI dan PolPP, melakukan penertiban terhadap ratusan unit Ponton Isap Produksi (PIP) yang melakukan  kegiatan Penambangan Tanpa Ijin ( PETI ), di Perairan Laut Krenggan/Tembelok, Mentok, Bangka Barat, Minggu ( 10/11/2024 ).

Tim Gabungan yang dipimpin oleh Kompol Sutan Sitorus Kabag Ops Polres Bangka Barat, seizin Kapolres Bangka Barat, AKBP Ade Zamrah, mengimbau kepada para pelaku penambangan ilegal untuk menghentikan kegiatannya.

Sutan juga meminta agar para pemilik ponton segera menarik ponton - ponton miliknya, keluar dari kawasan perairan tersebut sampai batas tanggal 13 Nopember 2024.

" Atas perintah Kapolres Bangka Barat, kami berikan waktu sampai hari Rabu (13/11) kawasan perairan Krenggan/Tembelok sudah harus kosong. jika masih ditemukan adanya kegiatan tambang kami akan melakukan penindakan hukum," tegasnya.

Dalam pemberitaan media sebelumnya, dikatakan bahwa kegiatan penambangan tanpa ijin ( PETI ) di kawasan perairan laut Krenggan dan Tembelok sudah sering dilakukan penertiban oleh APH setempat. Namun selang beberapa kemudian aktivitas penembangan ilegal itu kembali beroperasi.

Sangat diharapkan, demi terciptanya kelestarian laut tidak ada lagi aktivitas penambangan ilegal di kawasan perairan laut, Krenggan dan Tembelok, termasuk perairan laut Belembang yang hingga kini masih terus dijarah oleh para pelaku tambang liar. ( red )


0 Komentar

© Copyright 2022 - PEWARTA WARGA